5 Cara Membuat Kulit Wajah Kencang Tanpa Operasi

klikCARA.com- Kulit wajah selalu tampak kencang, bebas kerutan, kriput dan selalu nampak awet muda tentu keinginan semua orang, namun untuk melakukan operasi wajah sungguh sangat mahal dan mungkin aktivitas yang padat dan tak ada waktu untuk melakukan perawatan wajah secara rutin atau belum bisa melakukan perawatan  kesalon yang cukup mahal mungkin jadi alasan anda. Nah oleh karena itu kini saya ingin membantu anda dengan membagikan tips mengenai 5 Cara Membuat Kulit Wajah Kencang Tanpa Operasi yang tentunya sangat mudah, murah meriah dan bisa anda lakukan di rumah tanpa takut efek samping apapun.

Berbagai obat yang orang lain tawarkan untuk mengencangkan wajah memang sangatlah banyak, tapi yakinkah anda bahwa itu sehat, tidak berbahaya dan bisa berkhasiat lama ? belum tentu bukan, maka dari itu lebih baik kita menggunakan bahan alami yang bisa didapat dengan sangat mudah dan bisa anda peragakan sendiri dirumah sekarang.

    5 Cara Membuat Kulit Wajah Kencang Tanpa Operasi    

mengencangkan wajah
Ilustrasi proses pemijatan untuk mengencangkan wajah
Berikut 5 Cara Mengencangkan Kulit Wajah tanpa Bahan Kimia dan Operasi.

 1  Gunakan Tabir Surya 

Jika anda sering beraktivitas diluar, atau sering kontak langsung dengan matahari wajib menggunakan yang satau ini, sinar ultraviolet yang berbahaya dapat berdampak buruk pada kulit dan menyebabkan keriput dan terlihat kendur dan pada akhirnya akan terjadi kerutan hingga kriput, maka dengan selalu oleskan tabir surya sebelum anda beraktifitas di bawah sinar matahari akan melindungi kulit sehingga akan tetap kencang dan dan terhindar dari kerutan.

 2  Jaga Kelembaban Kulit 

Kulit yang sehat tentu bukanlah kulit yang kering atau terbakar dari sinar matahari, untuk mendapatkan kulit yang kencang perlu menjaga kelembaban kulit agar tetap segar dan kencang, yakni dengan banyak mengkonsumsi air putih dengan aturan minimal 8 gelas sehari.


 3  Gunakan Putih Telur 

Putih telur sudah dikenal baik bagi kesehatan kulit wajah, nah dalam hal ini pun putih telur sangat berkhasiat untuk mengencangkan kulit wajah kita yang sudah sedikit mengkerut, caranya sangatlah mudah hanya dengan memisahkan kuning dan putih nya, dan gunakan putih telur dengan mengoleskan keseluruh bagian wajah secara merata, lalu diamkan olesan putih telur tadi hingga mengering dan akan terasa kaku, setelah itu basuh dengan air hangat dengan bersih.


 4  Melakukan Pijat Wajah 

Memijat bagian wajah secara perlahan dapat merangsang dan memperlancar proses sirkulasi darah, yang bermanfaat untuk mempertahankan elastisitas kulit wajah dan mengencangkan area wajah yang berpotensi mengkerut, pemijatan bisa dibantu dengan menggunakan minyak kelapa, krim, alpukat atau minyak almond. dan lakukan pemijatan ini secara berkala dan teratur untuk hasil yang maksimal.


 5  Gunakan Masker Pisang 


Tahukah anda bahwa buah pisang ternyata bisa dijadikan masker wajah yang sangat mujarab untuk kecantikan dan kekencangan kulit wajah, dan ini telah dibuktikan banyak orang, dan caranya sangatlah gampang, kupas pisang dan haluskan buah pisang hingga benar benar halus dan nyaman untuk dijadikan masker, oleskan ke selurruh bagian wajah bahkan bila anda ingin bisa sampai keleher, untuk proses masker pisang cukup lama yakni dengan menunggu hingga setengah jam, jika sudah bersihkan dengan air dingin yang bersih, lap dengan handuk. ternyata pisang selain mampu mengencangkan juga dapat menghaluskan wajah, bisa anda coba sendiri.

Nah ternyata untuk memiliki wajah yang kencang tidak perlu melakukan operasi, dengan bahan alami yang bisa sangat mudah didapat juga sangat ampuh mengencangkan wajah, selain mudah juga sangat murah jika dibandingkan dengan perawatan salon dengan harga selangit, nah selamat mencoba.
Jangan Lewatkan Tips Kulit ini : 
Sekian saja artikel tips dari saya mengenai 5 Cara Membuat Kulit Wajah Kencang Tanpa Operasi semoga dapat memberi solusi  dan bermanfaat bagi sahabat klikCARA.

0 Response to "5 Cara Membuat Kulit Wajah Kencang Tanpa Operasi"

Post a Comment