Cara Membedakan Batu Ruby Asli dan Tiruan

klikCARA.com - Batu ruby adalah salah satu batu yang banyak dicari oleh pencinta batu mulia. Tentunya, jika batu rubi ini adalah batu mulia yang asli dari alam harganya tentunya bisa sangat mahal. Namun, anda pasti tahu jika di zaman modern ini banyak orang yang memang sering memanfaatkan kesempatan untuk mendapatkan keuntungan yang besar. Salah satunya, tentunya dengan membuat batu mulia imitasi tetapi ia menjualnya dengan harga batu mulia yang asli. Agar anda tidak tertipu saat membeli, ketahui cara membedakan batu ruby asli dan tiruan.

Batu ruby ini terbilang batu yang cantik. Batu ini banyak juga peminatnya. Biasanya, para penjual batu ruby tak hanya menjual batu dalam bentuk yang sebenarnya, tetapi batu ini digunakan untuk mempercantik perhiasan, seperti gelang, liontin kalung, cincin, dan masih banyak lagi. Tentunya, harga jual batu ruby ini menjadi lebih besar. Untuk itu, cara membedakan batu ruby asli dan tiruan perlu untuk anda ketahui supaya anda bisa mendapatkan batu rubi yang asli bukan yang bajakan.

  Cara Membedakan Batu Ruby Asli dan Palsu  

Batu Ruby Asli dan Tiruan
Ilustrasi Batu Ruby Asli
Ada berbagai cara membedakan batu ruby asli dan tiruan. Salah satunya adalah dengan cara menempelkannya ke pipi. Lalu apa selanjutnya? Cobalah anda rasakan, apakah batu ruby tersebut dingin atau panas. Batu ruby yang asli akan terasa dingin jika anda menempelkannya ke pipi anda. Walaupun, anda menempelkannya dalam waktu yang lama. Mudah bukan bukan? Apakah masih ada cara yang lain untuk mengetahui batu ruby asli apa palsu?
Tentu saja. Berikut ini cara membedakan batu ruby asli atau tiruan yang sangat mudah untuk anda lakukan:

 1  Model Batu Bening dan Retak
Batu ruby yang palsu biasanya tampak begitu bening karena batu mulia tersebut terbuat dari campuran kaca dan plastic. Sedangkan, batu ruby yang asli pastilah terlihat seperti ada retakan-retakan dalam batu. Guratan pada batu itulah yang malah mencirikan bahwa batu ruby tersebut asli dari alam.

 2  Menggigit Batu Ruby
Jika anda mau, anda bisa menggigit batu tersebut kuat-kuat. Jika batu tersebut terkelupas atau malah pecah, berarti palsu. Tetapi, jika batu tersebut baik-baik dan tak ada perubahan setelah menggigitnya, berarti batu mulia tersebut asli.

Jangan Lewatkan Tips Membedakan Batu Asli dan Tiruan Lainnya :

Seperti itulah cara membedakan batu ruby asli dan palsu. Semoga dengan tips diatas sahabat klikcara.com dapat mengetahui mana batu ruby asli dan tiruan.

0 Response to "Cara Membedakan Batu Ruby Asli dan Tiruan"

Post a Comment